JAKARTA. Buat Anda penggemar SUV Korea, silakan tunggu sedikit lagi untuk peluncuran model terbaru. PT KIA Mobil Indonesia (KMI) siap meluncurkan All-New Sportage di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Agustus 2016 mendatang. Inilah Sportage generasi keempat yang wujudnya pertama kali menyapa di ajang Frankfurt Motor Show 2015 lalu. Peluncuran awal dilakukan di Eropa, karena mobil ini lebih banyak dirancang para insinyur kelahiran Benua Biru. ”Kami meluncurkannya Agustus, produk diimpor dari Korea Selatan. Harga biasanya ditentukan menjelang peluncuran. Gambarannya, varian paling bawah Rp 350 juta,” ucap Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran KMI, (23/6/2016).
Agustus, KMI siap luncurkan KIA Sportage baru
JAKARTA. Buat Anda penggemar SUV Korea, silakan tunggu sedikit lagi untuk peluncuran model terbaru. PT KIA Mobil Indonesia (KMI) siap meluncurkan All-New Sportage di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Agustus 2016 mendatang. Inilah Sportage generasi keempat yang wujudnya pertama kali menyapa di ajang Frankfurt Motor Show 2015 lalu. Peluncuran awal dilakukan di Eropa, karena mobil ini lebih banyak dirancang para insinyur kelahiran Benua Biru. ”Kami meluncurkannya Agustus, produk diimpor dari Korea Selatan. Harga biasanya ditentukan menjelang peluncuran. Gambarannya, varian paling bawah Rp 350 juta,” ucap Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran KMI, (23/6/2016).