JAKARTA. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri menjadwalkan pemeriksaan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pada hari ini, Rabu (29/7). Basuki, yang biasa disapa Ahok akan diperiksa sebagai saksi atas dugaan korupsi pengadaan uninterruptible power supply (UPS). Salah seorang staf pribadi Ahok memastikan bahwa Ahok akan memenuhi panggilan pemeriksaan pada hari ini. "Mungkin sekitar jam 10.00 WIB Bapak (Ahok) datang ke Bareskrim. Karena pagi itu Bapak ada agenda di Polda Metro Jaya dulu," ujar dia, melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Rabu pagi.
Ahok akan penuhi panggilan Bareskrim di kasus UPS
JAKARTA. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri menjadwalkan pemeriksaan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pada hari ini, Rabu (29/7). Basuki, yang biasa disapa Ahok akan diperiksa sebagai saksi atas dugaan korupsi pengadaan uninterruptible power supply (UPS). Salah seorang staf pribadi Ahok memastikan bahwa Ahok akan memenuhi panggilan pemeriksaan pada hari ini. "Mungkin sekitar jam 10.00 WIB Bapak (Ahok) datang ke Bareskrim. Karena pagi itu Bapak ada agenda di Polda Metro Jaya dulu," ujar dia, melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Rabu pagi.