JAKARTA. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, mengatakan, upacara pembukaan dan penutupan perhelatan akbar Asian Games 2018 akan diselenggarakan di Jakarta. Selain Jakarta, Palembang dan Bandung akan menjadi kota penyelenggara Asian Games 2018. "(Upacara) pembukaan dan penutupan akan diselenggarakan di Jakarta, menurut Pak Jokowi (presiden terpilih). Presiden juga yang akan membuka dan menutup (Asian Games 2018)," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Senin (22/9/2014). Hal ini berbeda dengan pernyataan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo sebelumnya yang menyebutkan kalau Jakarta hanya akan menghelat upacara pembukaan Asian Games 2018.
Ahok pastikan Asian Games 2018 dihelat di Jakarta
JAKARTA. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, mengatakan, upacara pembukaan dan penutupan perhelatan akbar Asian Games 2018 akan diselenggarakan di Jakarta. Selain Jakarta, Palembang dan Bandung akan menjadi kota penyelenggara Asian Games 2018. "(Upacara) pembukaan dan penutupan akan diselenggarakan di Jakarta, menurut Pak Jokowi (presiden terpilih). Presiden juga yang akan membuka dan menutup (Asian Games 2018)," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Senin (22/9/2014). Hal ini berbeda dengan pernyataan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo sebelumnya yang menyebutkan kalau Jakarta hanya akan menghelat upacara pembukaan Asian Games 2018.