KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Industri Kakao Indonesia (AIKI) memperkirakan, tahun ini kebutuhan kakao oleh industri bisa mencapai 500.000 ton. Kebutuhan ini meningkat dibandingkan tahun lalu yang berkisar 465.000 ton. Ketua Umum AIKI Pieter Jasman mengatakan, meningkatkan kebutuhan kakao di Indonesia bukan karena adanya pembangunan pabrik baru. Namun dia berpendapat, kebutuhan atas kakao memang terus mengalami peningkatan setiap tahun. “Kebutuhan kakao secara global memang terus tumbuh 2% sampai 4% per tahunnya. Apalagi belakang ini di Tiongkok, India dan Indonesia, mereka kebutuhan kakao meningkat,” kata Pieter kepada Kontan.co.id, pekan lalu (19/7).
AIKI: Kebutuhan kakao untuk industri tahun ini capai 500 ribu ton
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Industri Kakao Indonesia (AIKI) memperkirakan, tahun ini kebutuhan kakao oleh industri bisa mencapai 500.000 ton. Kebutuhan ini meningkat dibandingkan tahun lalu yang berkisar 465.000 ton. Ketua Umum AIKI Pieter Jasman mengatakan, meningkatkan kebutuhan kakao di Indonesia bukan karena adanya pembangunan pabrik baru. Namun dia berpendapat, kebutuhan atas kakao memang terus mengalami peningkatan setiap tahun. “Kebutuhan kakao secara global memang terus tumbuh 2% sampai 4% per tahunnya. Apalagi belakang ini di Tiongkok, India dan Indonesia, mereka kebutuhan kakao meningkat,” kata Pieter kepada Kontan.co.id, pekan lalu (19/7).