KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anda sering menderita batuk? Air rebusan daun sirih efektif mengobati batuk. Setiap orang pasti pernah terkena penyakit batuk. Jangan heran, batuk memang penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Baca Juga: Jarang diketahui, ini manfaat ciplukan untuk kesehatan tubuh
Daun sirih mengobati batuk
Daun sirih dikenal sebagai tanaman herbal yang berkhasiat untuk merawat area kewanitaan. Daun sirih juga kerap digunakan untuk menghentikan mimisan. Rupanya manfaat daun sirih tidak hanya itu saja, daun sirih juga bermanfaat sebagai obat herbal yang ampuh mengobati batuk. Namun, penderita tidak boleh asal mengonsumsi daun sirih untuk mengobati batuk. Sebab ada cara khusus minum obat herbal daun sirih sebagai obat batuk. Mengutip dari Buku Toga, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, Kementerian Pertanian, berikut bahan dan cara meracik daun sirih untuk mengobati batuk. Bahan- Daun sirih 4 lembar
- Air 2 gelas