KONTAN.CO.ID - Dengan berakhirnya masa kerja Kabinet Indonesia Maju, perjalanan Kabinet Merah Putih yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto secara resmi telah dimulai, yang diikuti dengan penyiapan formasi lengkap jajaran pejabat yang akan bertugas dalam membantu mendorong kemajuan bangsa Indonesia mendatang. Berkat kerja keras dan portofolio apik terkait capaian perekonomian sebelumnya di tengah kondisi ketidakpastian, Airlangga Hartarto kembali ditunjuk oleh Presiden Prabowo Subianto untuk mengemban kemudi laju perekonomian nasional dan diharapkan kembali menorehkan pencapaian impresif ke depan. Melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 133/P Tahun 2024 tentang Pembentukan Kementerian Negara dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Merah Putih Periode Tahun 2024-2029, Airlangga Hartarto secara resmi telah dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Periode 2024-2029 pada Senin (21/10), di Istana Kepresidenan. “Pertama, terima kasih hari ini telah dilakukan pelaksanaan pelantikan oleh Bapak Presiden dan berjalan dengan lancar. Alhamdulillah amanat ini Insya Allah akan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” ungkap Menko Airlangga dalam sesi Konferensi Pers dengan awak media di Istana Kepresidenan usai kegiatan Pelantikan Menteri.
Airlangga Hartarto Kembali Ditunjuk sebagai Nakhoda Kemajuan Perekonomian Indonesia
KONTAN.CO.ID - Dengan berakhirnya masa kerja Kabinet Indonesia Maju, perjalanan Kabinet Merah Putih yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto secara resmi telah dimulai, yang diikuti dengan penyiapan formasi lengkap jajaran pejabat yang akan bertugas dalam membantu mendorong kemajuan bangsa Indonesia mendatang. Berkat kerja keras dan portofolio apik terkait capaian perekonomian sebelumnya di tengah kondisi ketidakpastian, Airlangga Hartarto kembali ditunjuk oleh Presiden Prabowo Subianto untuk mengemban kemudi laju perekonomian nasional dan diharapkan kembali menorehkan pencapaian impresif ke depan. Melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 133/P Tahun 2024 tentang Pembentukan Kementerian Negara dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Merah Putih Periode Tahun 2024-2029, Airlangga Hartarto secara resmi telah dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Periode 2024-2029 pada Senin (21/10), di Istana Kepresidenan. “Pertama, terima kasih hari ini telah dilakukan pelaksanaan pelantikan oleh Bapak Presiden dan berjalan dengan lancar. Alhamdulillah amanat ini Insya Allah akan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” ungkap Menko Airlangga dalam sesi Konferensi Pers dengan awak media di Istana Kepresidenan usai kegiatan Pelantikan Menteri.