KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah kini tengah mengkaji rencana perpanjangan insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) sebesar 100% hingga tahun depan. “Kami masih kaji (perpanjangan insentif PPnBM 100%). Sudah dirapatkan dengan kementerian terkait,” kata Menko Airlangga saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian, Rabu (1/12). Lebih lanjut Airlangga membeberkan perpanjangan insentif fiskal tersebut akan diarahkan untuk mendorong penurunan emisi. Katanya semakin rendah emisi karbon yang dihasilkan, maka semakin banyak diskon yang didapat.
Airlangga sebut perpanjangan insentif PPnBM mobil 100% pada 2022 sedang dikaji
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah kini tengah mengkaji rencana perpanjangan insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) sebesar 100% hingga tahun depan. “Kami masih kaji (perpanjangan insentif PPnBM 100%). Sudah dirapatkan dengan kementerian terkait,” kata Menko Airlangga saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian, Rabu (1/12). Lebih lanjut Airlangga membeberkan perpanjangan insentif fiskal tersebut akan diarahkan untuk mendorong penurunan emisi. Katanya semakin rendah emisi karbon yang dihasilkan, maka semakin banyak diskon yang didapat.