KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sembari membayar klaim tertunda kepada pemegang polis, Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 terus berupaya mengembalikan kesehatan keuangan. AJB Bumiputera menargetkan upaya ini bisa rampung di 2027. Dalam hal ini, kesehatan keuangan yang dimaksud ialah dari sisi risk based capital (RBC). Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai perusahaan asuransi sehat jika memiliki RBC di atas 120%. Adapun, salah satu upaya yang dilakukan untuk mengembalikan kesehatan itu adalah dengan pendapatan premi yang ditargetkan tahun ini bisa mencapai Rp 3,2 triliun.
AJB Bumiputera 1912 Targetkan Bisa Kembali Sehat di 2027
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sembari membayar klaim tertunda kepada pemegang polis, Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 terus berupaya mengembalikan kesehatan keuangan. AJB Bumiputera menargetkan upaya ini bisa rampung di 2027. Dalam hal ini, kesehatan keuangan yang dimaksud ialah dari sisi risk based capital (RBC). Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai perusahaan asuransi sehat jika memiliki RBC di atas 120%. Adapun, salah satu upaya yang dilakukan untuk mengembalikan kesehatan itu adalah dengan pendapatan premi yang ditargetkan tahun ini bisa mencapai Rp 3,2 triliun.