KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asuransi Jiwa Bumiputera mesti melepas aset untuk memenuhi kewajibannya. Meski begitu, aset yang tersisa diklaim masih cukup kuat. Sebelumnya Pengelola Statuter AJB Bumiputera Bidang SDM, Hukum, dan Komunikasi Adhie Massaerdi bilang sejak awal tahun pihaknya sudah mencairkan aset finansial lebih dari Rp 1 triliun. Misalnya dari kepemilikan reksadana dan surat utang. Meski sudah melepas sebagian aset finansial, Plt Deputi Komisioner Pengawas IKNB II OJK Mohammad Ihsanuddin menyebut salah satu perusahaan asuransi jiwa tertua di Indonesia ini masih punya aset sebesar sekitar Rp 11,3 triliun.
AJB Bumiputera masih punya aset Rp 11,3 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asuransi Jiwa Bumiputera mesti melepas aset untuk memenuhi kewajibannya. Meski begitu, aset yang tersisa diklaim masih cukup kuat. Sebelumnya Pengelola Statuter AJB Bumiputera Bidang SDM, Hukum, dan Komunikasi Adhie Massaerdi bilang sejak awal tahun pihaknya sudah mencairkan aset finansial lebih dari Rp 1 triliun. Misalnya dari kepemilikan reksadana dan surat utang. Meski sudah melepas sebagian aset finansial, Plt Deputi Komisioner Pengawas IKNB II OJK Mohammad Ihsanuddin menyebut salah satu perusahaan asuransi jiwa tertua di Indonesia ini masih punya aset sebesar sekitar Rp 11,3 triliun.