JAKARTA. Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 kini mengkaji bentuk usaha paling pas. Maklum, desakan regulator untuk mengubah bentuk usaha dari mutual menjadi perseroan terbatas (PT) cukup kencang. "Kami mau mendalami lebih seksama. Kami akan mengkaji dengan kuasa hukum dan para stakeholder," ujar Madjdi Ali, Direktur Utama AJB Bumiputera, Selasa (1/10). Ia menjelaskan, status kepemilikkan AJB yang mutual, tidak lepas dari sejarah berdirinya perusahaan dan asuransi di Tanah Air. Konsep kepemilikian mutual merupakan yang paling pas saat ini. Namun, tetap ada peluang untuk perubahan.
AJB mengkaji kemungkinan menjadi PT
JAKARTA. Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 kini mengkaji bentuk usaha paling pas. Maklum, desakan regulator untuk mengubah bentuk usaha dari mutual menjadi perseroan terbatas (PT) cukup kencang. "Kami mau mendalami lebih seksama. Kami akan mengkaji dengan kuasa hukum dan para stakeholder," ujar Madjdi Ali, Direktur Utama AJB Bumiputera, Selasa (1/10). Ia menjelaskan, status kepemilikkan AJB yang mutual, tidak lepas dari sejarah berdirinya perusahaan dan asuransi di Tanah Air. Konsep kepemilikian mutual merupakan yang paling pas saat ini. Namun, tetap ada peluang untuk perubahan.