KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi yang tertinggi sebagai cawapres dalam rilis survei Indo Barometer di Senayan, Jakarta, Minggu (3/12). Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan, hal itu akan menjadi masukan bagi partainya untuk menentukan cawapres yang akan diusung mendampingi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres. "Ya, itu tentu bisa jadi bahan pertimbangan. Saya tidak mau mendahului, ya, tetapi kalau bicara cawapres, saya kira Gerindra nanti perlu. Misalnya, dengan calon-calon mitra koalisi untuk membicarakan dan duduk bersama," kata Fadli di Senayan, Jakarta, Minggu (3/12).
Akankah Anies Baswedan jadi cawapres Prabowo?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi yang tertinggi sebagai cawapres dalam rilis survei Indo Barometer di Senayan, Jakarta, Minggu (3/12). Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan, hal itu akan menjadi masukan bagi partainya untuk menentukan cawapres yang akan diusung mendampingi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres. "Ya, itu tentu bisa jadi bahan pertimbangan. Saya tidak mau mendahului, ya, tetapi kalau bicara cawapres, saya kira Gerindra nanti perlu. Misalnya, dengan calon-calon mitra koalisi untuk membicarakan dan duduk bersama," kata Fadli di Senayan, Jakarta, Minggu (3/12).