JAKARTA. Pemerintah masih tetap serius untuk membangun satu pelabuhan baru di Jawa Barat. Sebelumnya, rencana membangun pelabuhan di Cilamaya batal, karena lokasi yang bersebelahan dengan pipa minyak PT Pertamina. Menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) rencana membangun pelabuhan terus dilanjutkan. Bahkan rencananya, pembangunan akan dimulai akhir tahun 2015 ini. "Sudah direncanakan, pokoknya akhir tahun ini," ujar JK, Jumat (22/5) di Bandara Soekarno-Hatta. Hanya saja, JK tidak menyebutkan di mana lokasi pelabuhan itu nantinya. Sebelumnya memang direncanakan pelabuhan baru akan dibangun disekitar Subang dan Indramayu.
Akhir 2015, pelabuhan baru di Jabar mulai dibangun
JAKARTA. Pemerintah masih tetap serius untuk membangun satu pelabuhan baru di Jawa Barat. Sebelumnya, rencana membangun pelabuhan di Cilamaya batal, karena lokasi yang bersebelahan dengan pipa minyak PT Pertamina. Menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) rencana membangun pelabuhan terus dilanjutkan. Bahkan rencananya, pembangunan akan dimulai akhir tahun 2015 ini. "Sudah direncanakan, pokoknya akhir tahun ini," ujar JK, Jumat (22/5) di Bandara Soekarno-Hatta. Hanya saja, JK tidak menyebutkan di mana lokasi pelabuhan itu nantinya. Sebelumnya memang direncanakan pelabuhan baru akan dibangun disekitar Subang dan Indramayu.