KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenperin) tengah berupaya meningkatkan kawasan industri di Indonesia. Kemenperin pun menargetkan hingga akhir tahun akan ada sekitar 156 kawasan Industri di Indonesia. "Harapan kami di akhir 2020, kita akan memiliki kawasan industri dengan total 156 kawasan industri dengan jumlah lahan yang dikuasai 65.000 hektare," ujar Direktur Perwilayahan Industri Kementerian Perindustrian Ignatius Warsito, Rabu (29/7). Adapun hingga Juni 2020, saat ini ada 118 perusahaan kawasan industri Indonesia dengan luas lahan sekitar 51.861 ha. Kawasan tersebut sebagian besar berada di Jawa dengan jumlah 81 kawasan industri dengan luas 36.549 ha, ada 36 kawasan industri di Sumatera dengan lahan 9.105 ha, 8 kawasan industri di Kalimantan dengan luas 2.374 ha, serta 3 di Sulawesi dengan luas lahan 3.832 ha.
Akhir 2020, Kemenperin targetkan ada 156 kawasan industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenperin) tengah berupaya meningkatkan kawasan industri di Indonesia. Kemenperin pun menargetkan hingga akhir tahun akan ada sekitar 156 kawasan Industri di Indonesia. "Harapan kami di akhir 2020, kita akan memiliki kawasan industri dengan total 156 kawasan industri dengan jumlah lahan yang dikuasai 65.000 hektare," ujar Direktur Perwilayahan Industri Kementerian Perindustrian Ignatius Warsito, Rabu (29/7). Adapun hingga Juni 2020, saat ini ada 118 perusahaan kawasan industri Indonesia dengan luas lahan sekitar 51.861 ha. Kawasan tersebut sebagian besar berada di Jawa dengan jumlah 81 kawasan industri dengan luas 36.549 ha, ada 36 kawasan industri di Sumatera dengan lahan 9.105 ha, 8 kawasan industri di Kalimantan dengan luas 2.374 ha, serta 3 di Sulawesi dengan luas lahan 3.832 ha.