KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan aset negara per 31 Desember 2023 mencapai Rp 13. 072,8 triliun. Nilai aset tersebut meningkat sekitar 6,06% secara tahunan dibandingkan tahun 2022. Adapun posisi aset pemerintah sampai dengan akhir tahun Desember 2022 mencapai Rp 12.325,5 triliun. "Posisi keuangan pemerintah ditunjukkan dalam Neraca per 31 Desember 2023 yang terdiri dari Aset Rp 13.072,8 triliun," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat menyampaikan tentang Penyampaian Pokok-Pokok Keterangan Pemerintah atas RUU tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2023 dalam Rapat Paripurna ke-20 di gedung DPR, Kamis (4/7).
Akhir 2023, Total Nilai Aset Negara Capai Rp 13.072,8 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan aset negara per 31 Desember 2023 mencapai Rp 13. 072,8 triliun. Nilai aset tersebut meningkat sekitar 6,06% secara tahunan dibandingkan tahun 2022. Adapun posisi aset pemerintah sampai dengan akhir tahun Desember 2022 mencapai Rp 12.325,5 triliun. "Posisi keuangan pemerintah ditunjukkan dalam Neraca per 31 Desember 2023 yang terdiri dari Aset Rp 13.072,8 triliun," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat menyampaikan tentang Penyampaian Pokok-Pokok Keterangan Pemerintah atas RUU tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2023 dalam Rapat Paripurna ke-20 di gedung DPR, Kamis (4/7).