Akhir Mei 2023, CMNP Berharap Proyek Jatan Tol Cisumdawu Rampung



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) menargetkan pembangunan jalan tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) bisa rampung akhir bulan ini. Sepanjang 32 kilometer (km) jalan dari total rencana sekitar 61 kilometer telah beroperasi. Sementara itu, pembangunan keseluruhan jalan tol sudah hampir selesai.

“Cisumdawu ini insya Allah bentar lagi bisa selesai, dan selesai itu artinya bisa bermanfaat. Mudah-mudahan tahun ini, seperti yang tadi, mungkin sekitar Mei, sudah selesai juga,” kata Komisaris Independen CMNP, Dionisius Widijanto mengatakan, Senin (8/5).

Seperti diketahui, hak pengusahaan tol Cisumdawu dipegang oleh PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). CMNP memiliiki kepemilikan saham 51% atas CKJT. Sisanya dipegang oleh Waskita Toll Road (WTR)  15,00%, PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk sebesar 14,00%,  PT Jasa Sarana 10,00%, dan PT Brantas Abipraya (Persero) sebesar 10,00%.


Jalan Tol Cisumdawu menjadi salah Proyek Strategis Nasional (PSN) yang tengah digarap oleh CMNP. Beberapa PSN berjalan lainnya yaitu Jalan Tol Depok-Antasari, dan juga jalan tol Bogor Ring Road.

Baca Juga: Citra Marga Nusaphala (CMNP) Bukukan Pendapatan Rp 1,73 Triliun hingga Kuartal II

Dari total rencana 28 kilometer, sepanjang 12 kilometer Antasari sudah beroperasi. Saat ini CMNP tengah merampungkan Depok-Antasari seksi 3 dan 4. Target CMNP, jalan tol Depok Antasari bisa rampung paruh kedua tahun 2024 mendatang.

“Kalau Bogor Ring Road itu jalan tol yang ada di Kota Bogor dari timur ke barat, itu juga masuk PSN, yang semuanya diharapkan selesai di 2024,” kata Widijanto.

 
CMNP Chart by TradingView

Menyoal pendanaan, CMNP, kata Widijanto, memanfaatkan beragam sumber pendanaan untuk membiayai proyek-proyek di atas. Termasuk salah satunya dana segar yang direncanakan bisa didapat lewat agenda penambahan modal melalui penawaran umum terbatas III (PUT III) dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD).

Seperti diketahui, CMNP berencana menawarkan sebanyak-banyaknya 2,23 miliar saham dengan nilai nominal Rp 500.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .