Akhir Pekan Ini, iPhone 4 Ada di 17 Negara



SINGAPURA/SAN FRANCISCO. iPhone generasi paling bontot dari Apple akan mulai dikapalkan ke sejumlah negara pada hari Jumat (30/7) minggu ini. Sejak bulan lalu, iPhone 4 sudah didistribusikan ke Prancis, Inggris, Jerman, Jepang dan AS. Nah, mulai akhir pekan ini, akan dikirimkan ke Australia, Austria, Belgia, Kanada, Denmark, Finlandia, Hong Kong, Irlandia, Italia, Luxembourg, Belanda, Norwegia, New Zealand, Singapura, Spanyol, Swedia dan Swiss. Di pasar AS, iPhone 4 dilepas dengan harga US$ 199 per unit untuk model 16 gigabyte dan US$ 299 untuk model 32GB.Di Singapura, operator telepon seluler SingTel, StarHub dan M1 akan mulai merilis iPhone 4 pada akhir pekan ini. Namun, seperti iPad yang sudah tersedia sejak 23 Juli 2010 silam, seluruh operator menegaskan bahwa mereka tidak akan menjual handset saja, tetapi bakal membundelnya dengan data untuk Wi-Fi + 3G. Mugunth Kumar, software developer Singapura, sudah mbikin empat aplikasi iPhone yang bisa diunduh secara gratis, dan satu aplikasi berbayar. Salah satu aplikasi yang dibikin Kumar adalah lokasi mesin Anjunagn Tunai Mandiri (ATM). "Saya membikin lokasi STM untuk OCBC, POSB, UOB, Citibank, ATM, DBS, Maybank," kata Kumar. Andrian Chua, Design Director DivZero Consultancy bahkan tidak hanya membikin aplikasi saja, tetapi sejak Mei 2010 silam ia mengajar sejumlah orang Singapura agar bisa membikin aplikasi. Saat ini, ia sudah memiliki 40 murid yang terdiri dari anak-anak berusia 13 tahun, bankir hingga profesional. "Mereka belajar keahlian baru, dan berharap aplikasi yang mereka bikin bisa mendatangkan penghasilan pasif bagi mereka. Selain itu, ada juga orang yang ingin membikin aplikasi edukatif untuk anak-anak mereka," kata Chua. Hingga kini, tak kurang dari 5 juta aplikasi iPhone sudah diunduh dalam 2 tahun terakhir ini.


Editor: