Akhir sesi II, IHSG melompat 1,1%



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sore ini (25/1) ditutup dengan lompatan 1,1%. Dengan demikian, posisi terakhir indeks berada di level 4.505,78.

Ada 165 saham yang melaju. Sementara, jumlah saham yang turun sebanyak 104 saham dan 90 saham lainnya diam di tempat.

Volume transaksi sore ini melibatkan 4,392 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 4,491 triliun.


Sementara itu, sepuluh sektor kompak menguat. Adapun tiga sektor dengan kenaikan terbesar antara lain: sektor industri lain-lain naik 3,13%, sektor manufaktur naik 1,54%, dan sektor barang konsumen naik 1,31%.

Saham-saham indeks LQ 45 yang menghuni posisi top gainers sore ini antara lain: PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) naik 10,90% menjadi Rp 295, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik 5,91% menjadi Rp 5.375, dan PT Astra International Tbl (ASII) naik 3,81% menjadi Rp 6.125.

Sedangkan saham-saham indeks LQ 45 dengan penurunan terdalam di antaranya: PT Adaro Energy Tbk (ADRO) turun 3,3% menjadi Rp 498, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) turun 2,39% menjadi Rp 14.300, dan PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) turun 1,85% menjadi Rp 15.900.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie