KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) memperluas manfaat penggunaan gas bumi di wilayah Sumatera, khususnya di Provinsi Riau. Ditandai dengan mulai mengalirnya gas perdana (gas in) untuk jaringan pipa transmisi Duri-Dumai di Provinsi Riau. “Sejalan dengan komitmen kami untuk menyalurkan energi baik bagi masyarakat, pada hari ini telah dimulai gas in tahap pertama dari jaringan pipa transmisi Duri-Dumai,” kata Sekretaris Perusahaan Rachmat Hutama melalui keterangan resmi pada Sabtu (24/11). Rachmat mengatakan, setelah penyaluran gas perdana ini tidak mengalami gangguan, maka selanjutnya akan ditujukan terlebih dulu kepada pelanggan rumah tangga, industri, dan komersial, yang berada di wilayah Dumai yang selama ini dikelola oleh PGN. Setelah itu, gas akan disalurkan ke kilang Pertamina.
Akhirnya, jaringan pipa transmisi Duri-Dumai beroperasi perdana
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) memperluas manfaat penggunaan gas bumi di wilayah Sumatera, khususnya di Provinsi Riau. Ditandai dengan mulai mengalirnya gas perdana (gas in) untuk jaringan pipa transmisi Duri-Dumai di Provinsi Riau. “Sejalan dengan komitmen kami untuk menyalurkan energi baik bagi masyarakat, pada hari ini telah dimulai gas in tahap pertama dari jaringan pipa transmisi Duri-Dumai,” kata Sekretaris Perusahaan Rachmat Hutama melalui keterangan resmi pada Sabtu (24/11). Rachmat mengatakan, setelah penyaluran gas perdana ini tidak mengalami gangguan, maka selanjutnya akan ditujukan terlebih dulu kepada pelanggan rumah tangga, industri, dan komersial, yang berada di wilayah Dumai yang selama ini dikelola oleh PGN. Setelah itu, gas akan disalurkan ke kilang Pertamina.