KONTAN.CO.ID - TOKYO. Aktivitas sektor jasa Jepang bulan Februari merosot dalam laju paling kencang dalam enam tahun terakhir. Penyebaran virus corona menekan sektor ini dan mengancam Jepang menuju resesi. Tekanan di negara dengan ekonomi terbesar ketiga dunia ini terus meningkat dalam beberapa pekan. Sentimen konsumen dan bisnis turun tajam setelah adanya perlambatan di China. Angka Jibun Bank Japan Services Purchasing Managers' Index (PMI) merosot ke 46,8 pada bulan Februari dari posisi bulan sebelumnya 51. Angka bulan Februari ini merupakan level terendah sejak April 2014 ketika Jepang menaikkan pajak penjualan.
Akibat corona, sektor jasa Jepang turun ke level paling buruk sejak April 2014
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Aktivitas sektor jasa Jepang bulan Februari merosot dalam laju paling kencang dalam enam tahun terakhir. Penyebaran virus corona menekan sektor ini dan mengancam Jepang menuju resesi. Tekanan di negara dengan ekonomi terbesar ketiga dunia ini terus meningkat dalam beberapa pekan. Sentimen konsumen dan bisnis turun tajam setelah adanya perlambatan di China. Angka Jibun Bank Japan Services Purchasing Managers' Index (PMI) merosot ke 46,8 pada bulan Februari dari posisi bulan sebelumnya 51. Angka bulan Februari ini merupakan level terendah sejak April 2014 ketika Jepang menaikkan pajak penjualan.