KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) menyiapkan belanja modal/capital expenditure (capex) sebesar US$ 25 juta – US$ 30 juta untuk tahun ini. Capex tersebut bakal digunakan emiten ini untuk pengembangan infrastruktur logistik, retail, dan kawasan industri. Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu mengatakan, sebagian besar capex digunakan untuk bisnis retail dan logistik. "Kalau untuk kawasan industri capex already spent “ ujarnya kepada Kontan.co.id, hari ini (6/2). Ia menambahkan, capex tersebut berasal dari kas internal perusahaan. Untuk tahun ini, Suresh mengatakan anggota indeks Kompas100 ini, akan fokus pada pengembangan bisnis BBM ritel dan pengembangan Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE).
AKR Corporindo (AKRA) siapkan capex hingga US$ 30 juta, apa rekomendasi analis?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) menyiapkan belanja modal/capital expenditure (capex) sebesar US$ 25 juta – US$ 30 juta untuk tahun ini. Capex tersebut bakal digunakan emiten ini untuk pengembangan infrastruktur logistik, retail, dan kawasan industri. Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu mengatakan, sebagian besar capex digunakan untuk bisnis retail dan logistik. "Kalau untuk kawasan industri capex already spent “ ujarnya kepada Kontan.co.id, hari ini (6/2). Ia menambahkan, capex tersebut berasal dari kas internal perusahaan. Untuk tahun ini, Suresh mengatakan anggota indeks Kompas100 ini, akan fokus pada pengembangan bisnis BBM ritel dan pengembangan Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE).