Aksi profit taking bakal mewarnai pergerakan IHSG besok



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir menguat 17,73 poin atau 0,27% ke level 6.468,56 pada perdagangan, Selasa (22/1). Besok, pergerakan IHSG diprediksi bakal diwarnai aksi ambil untung alias profit taking.

Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan, meskipun terjadi aksi profit taking pada perdagangan hari ini, penurunan IHSG pada pertengahan sesi masih tergolong normal. Pada akhir sesi perdagangan, IHSG kembali bisa menguat.

William bilang, investor asing masih masih mencatatkan nett buy pada perdagangan hari ini. “Walaupun, agak berkurang,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (22/1). Pada Selasa (22/1), investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp 89,31 miliar di semua pasar.


Sementara, Head of Research Reliance Sekuritas Lanjar Nafi menilai, saham sektor industri dasar dan konsumer menjadi pendorong penguatan IHSG diakhir sesi perdagangan. Indeks saham kedua sektor tersebut tumbuh masing-masing sebesar 1,42% dan 0,74% pada perdagangan Selasa (22/1).

William memprediksi, IHSG akan menguat kembali dalam kisaran 6.400 – 6.480 pada perdagangan Rabu (23/1).  “Jadi, dalam sepekan ini investor disarankan mengamati pergerakan asing aja. Selama asing masih nett buy, maka IHSG hampir pasti naik terus. Juga secara teknikal kita sedang menguji resistance 6.500,” katanya.

Sedangkan, Lanjar memperkirakan IHSG akan tertekan dikisaran pergerakan 6.420-6.500 pada perdagangan besok (23/1). Prediksi dia, IHSG akan diwarnai aksi profit taking.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat