KONTAN.CO.ID - MANADO. Gunung Karangetang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Provinsi Sulawesi Utara, mengalami peningkatan aktivitas guguran lava dan awan panas yang signifikan. Warga di sekitar gunung yang berada di area Barat laut-Utara dari Kawah 2, di antaranya Desa Niambangeng, Beba, dan Batubulan diminta mengungsi ke tempat yang aman. "Masyarakat di sekitar Gunung Karangetang yang berada di area Barat laut-Utara dari Kawah 2, di antaranya Desa Niambangeng, Beba dan Batubulan agar dievakuasi ke tempat yang aman dari ancaman guguran lava atau awan panas guguran Gunung Karangetang yaitu di luar zona perkiraan bahaya tersebut," ujar Petugas Pos Pengamatan Gunung Api Karangetang, Yudia Prama Tatipang seperti dikutip dari rilis tertulis, Selasa (5/2).
Aktivitas Gunung Karangetang meningkat, warga di tiga desa harus dievakuasi
KONTAN.CO.ID - MANADO. Gunung Karangetang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Provinsi Sulawesi Utara, mengalami peningkatan aktivitas guguran lava dan awan panas yang signifikan. Warga di sekitar gunung yang berada di area Barat laut-Utara dari Kawah 2, di antaranya Desa Niambangeng, Beba, dan Batubulan diminta mengungsi ke tempat yang aman. "Masyarakat di sekitar Gunung Karangetang yang berada di area Barat laut-Utara dari Kawah 2, di antaranya Desa Niambangeng, Beba dan Batubulan agar dievakuasi ke tempat yang aman dari ancaman guguran lava atau awan panas guguran Gunung Karangetang yaitu di luar zona perkiraan bahaya tersebut," ujar Petugas Pos Pengamatan Gunung Api Karangetang, Yudia Prama Tatipang seperti dikutip dari rilis tertulis, Selasa (5/2).