JAKARTA. PT Modernland Realty Tbk (MDLN) bakal menerbitkan obligasi senilai Rp 1 triliun. Rencananya, dana hasil penerbitan obligasi akan dipergunakan MDLN untuk mengakuisisi lahan dan refinancing utang. Penerbitan obligasi ini merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan (PUB) senilai total Rp 2 triliun. Obligasi MDLN akan diterbitkan dalam dua seri yakni seri A dengan tenor 3 tahun dan seri B dengan tenor 5 tahun. "Obligasi ini telah mendapat peringkat id A( single A) dari PT Pemeringkar Efek Indonesia (Pefindo)," kata LH Freddy Chan, Direktur Keuangan MDLN, Rabu (3/6). Perseroan rencananya akan menggunakan sekitar Rp 250 miliar dari dana penerbitan obligasi ini untuk melunasi obligasi II MDLN tahun 2012 seri A dengan bunga 11%. Selebihnya akan digunakan untuk pengembangan usaha properti di wilayah Jabodetabek seperti pembelian lahan untuk pengembangan dan pengembangan usaha melalui entitas anak dalam bentuk penyertaan modal.
Akuisisi lahan, Modernland rilis obligasi Rp 1 T
JAKARTA. PT Modernland Realty Tbk (MDLN) bakal menerbitkan obligasi senilai Rp 1 triliun. Rencananya, dana hasil penerbitan obligasi akan dipergunakan MDLN untuk mengakuisisi lahan dan refinancing utang. Penerbitan obligasi ini merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan (PUB) senilai total Rp 2 triliun. Obligasi MDLN akan diterbitkan dalam dua seri yakni seri A dengan tenor 3 tahun dan seri B dengan tenor 5 tahun. "Obligasi ini telah mendapat peringkat id A( single A) dari PT Pemeringkar Efek Indonesia (Pefindo)," kata LH Freddy Chan, Direktur Keuangan MDLN, Rabu (3/6). Perseroan rencananya akan menggunakan sekitar Rp 250 miliar dari dana penerbitan obligasi ini untuk melunasi obligasi II MDLN tahun 2012 seri A dengan bunga 11%. Selebihnya akan digunakan untuk pengembangan usaha properti di wilayah Jabodetabek seperti pembelian lahan untuk pengembangan dan pengembangan usaha melalui entitas anak dalam bentuk penyertaan modal.