JAKARTA. Berselang sehari setelah penunjukkan Rudiantara sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika Minggu (26/10) kemarin, di Twitter muncul akun yang mengaku sebagai milik salah satu anggota Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo itu. Dalam waktu beberapa jam saja, akun bernama @rudiantara_id tersebut berhasil mengumpulkan ribuan pengikut. Tapi kemudian diketahui bahwa akun Twitter yang bersangkutan ternyata tidak dibuat oleh Rudiantara sendiri, alias palsu. "Belum, belum saya bikin," jawab Rudiantara singkat ketika Kompas Tekno bertanya soal akun Twitter miliknya, di sela acara lepas sambut Menkominfo, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Senin (27/10).
Akun twitter menkominfo @rudiantara_id palsu
JAKARTA. Berselang sehari setelah penunjukkan Rudiantara sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika Minggu (26/10) kemarin, di Twitter muncul akun yang mengaku sebagai milik salah satu anggota Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo itu. Dalam waktu beberapa jam saja, akun bernama @rudiantara_id tersebut berhasil mengumpulkan ribuan pengikut. Tapi kemudian diketahui bahwa akun Twitter yang bersangkutan ternyata tidak dibuat oleh Rudiantara sendiri, alias palsu. "Belum, belum saya bikin," jawab Rudiantara singkat ketika Kompas Tekno bertanya soal akun Twitter miliknya, di sela acara lepas sambut Menkominfo, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Senin (27/10).