Alami peningkatan kapasitas listrik terpasang, Jonan apresiasi kinerja PLN dan IPP



KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengapresiasi PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan Independent Power Producer (IPP) sebab dinilai berkontribusi dalam meningkatkan kapasitas listrik terpasang. Jonan, dalam sambutannya pada gelaran Hari Listrik Nasional ke 74 bilang sejauh ini kapasitas terpasang mencapai 65 GW. "2024 nanti direncanakan sekitar 90 GW, meneruskan program 35 GW yang belum selesai," ungkap Jonan, di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu, (9/10).

Baca Juga: Pemerintah dorong penyediaan stasiun pengisian kendaraan listrik umum Masih menurut Jonan, hingga akhir tahun ini ditargetkan kapasitas terpasang sebesar 69 GW. Adapun, merujuk data yang ada, Jonan menyebut, kapasitas terpasang pada 2014 sebesar 50 GW. Ini berarti pertumbuhan yang dicapai sekitar 38%. Jonan cukup optimistis, sebab sejumlah proyek masih dalam tahapan konstruksi. Namun Jonan menambahkan, bukan tidak mungkin target kapasitas terpasang akan mencapai 100 GW. Untuk itu, Jonan mengharapkan PLN mulai terbuka untuk opsi pengembangan pembangkit Energi Baru Terbarukan (EBT). "Ini harapannya, ini kan jangka panjang," tandas Jonan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Azis Husaini