Alas Prambon, rekomendasi tempat outbound di Sidoarjo



KONTAN.CO.ID - SIDOARJO. Alas Prambon merupakan tempat outbound yang berlokasi di Dusun Ngingas, Desa Simpang, Sidoarjo, Jawa Timur. Tempat ini bisa menjadi rekomendasi bagi keluarga atau sekolah yang ingin liburan dengan cara outbound.

Melansir situs Alas Prambon, liburan ala outbound bermanfaat bagi perkembangan kreativitas anak. Pasalnya, peserta akan menghadapi beragam tantangan intelegensia, fisik, dan mental. Kerja sama dan keakraban peserta pun akan terjalin dengan metode outbound ini.

Karena itu, Alas Prambon mempunyai banyak fasilitas yang cukup memadai untuk outbound seperti permainan, pertanian, peternakan, perikanan, kolam renang, kolam lumpur, dan tempat peristirahatan.


Baca Juga: Ngerit Stone Park, tempat wisata alam yang cocok untuk dieksplorasi

Beberapa permainan outbound yang tersedia di Alas Prambon antara lain flying fox, line bridge, lintasan vietkong, ayunan berantai, jaring merayap, dan permainan lumpur seperti menangkap ikan.

Peserta juga bisa belajar budidaya sayur mayur mulai dari cara menanam bibitnya di polibag, merawatnya, hingga memetiknya. Bagi pencinta hewan, peserta bisa memberi makan sapi, ayam, kambing, dan itik di sini. Nantinya, peserta akan dipandu oleh staf yang ahli dalam memimpin jalannya outbound ini.

Bagi orang tua yang hanya mengantar anaknya outbound jangan khawatir. Pasalnya, orang tua juga bisa ikut liburan karena area outbound ini cukup luas dan masih asri. Jadi, orang tua bisa bersantai-santai di sini.

Selamat berlibur!

Baca Juga: Hore! Kampung Warna Warni Jodipan Malang akan dibuka kembali pada tanggal ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News