JAKARTA. Di luar dugaan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih seorang ekonom senior Destry Damayanti menjadi Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Keputusan ini bisa dibilang mengejutkan, mengingat track record Destry selama ini akrab dengan analisa ekonomi. Dia saat ini menjabat sebagai staf khusus di Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Selain itu Destry juga menjadi kepala Mandiri Institut. Dan sebelumnya, Ia hanya dikenal sebagai Kepala Ekonom Bank Mandiri. Namun Jokowi memilih Destry memimpin tim pansel, yang berisi sejumlah orang dengan latar belakang hukum maupun sosiolog. Jokowi bilang, tim ini memang dibentuk berdasarkan berbagai bidang keahlian.
Alasan Jokowi pilih ekonom jadi Ketua Pansel KPK
JAKARTA. Di luar dugaan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih seorang ekonom senior Destry Damayanti menjadi Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Keputusan ini bisa dibilang mengejutkan, mengingat track record Destry selama ini akrab dengan analisa ekonomi. Dia saat ini menjabat sebagai staf khusus di Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Selain itu Destry juga menjadi kepala Mandiri Institut. Dan sebelumnya, Ia hanya dikenal sebagai Kepala Ekonom Bank Mandiri. Namun Jokowi memilih Destry memimpin tim pansel, yang berisi sejumlah orang dengan latar belakang hukum maupun sosiolog. Jokowi bilang, tim ini memang dibentuk berdasarkan berbagai bidang keahlian.