KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) menyatakan penolakan terhadap insentif untuk mobil hybrid. “Kami tidak mendukung adanya insentif mobil hybrid,” tegas Tenggono Chuandra Phoa, Sekretaris Jenderal Periklindo dalam konferensi pers, Rabu (4/9). Menurutnya, meski dipandang memiliki teknologi yang efisien, biar bagaimanapun mobil hybrid masih mengkonsumsi bahan bakar minyak (BBM) yang berbasis fosil. Hal ini jelas tidak sejalan dengan semangat industri otomotif yang berusaha memberi kontribusi terhadap penurunan emisi karbon.
Alasan Periklindo Tolak Insentif Pajak Mobil Hybrid
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) menyatakan penolakan terhadap insentif untuk mobil hybrid. “Kami tidak mendukung adanya insentif mobil hybrid,” tegas Tenggono Chuandra Phoa, Sekretaris Jenderal Periklindo dalam konferensi pers, Rabu (4/9). Menurutnya, meski dipandang memiliki teknologi yang efisien, biar bagaimanapun mobil hybrid masih mengkonsumsi bahan bakar minyak (BBM) yang berbasis fosil. Hal ini jelas tidak sejalan dengan semangat industri otomotif yang berusaha memberi kontribusi terhadap penurunan emisi karbon.