KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan e-commerce berlomba-lomba menggelar diskon untuk merayakan Hari Belanja Nasional (Harbolnas) yang jatuh pada 12 Desember 2017. Tak tanggung-tanggung, potongan harga yang digembar-gemborkan bisa mencapai 95%. Tokopedia bisa dibilang satu-satunya e-commerce besar yang tak ikut kehebohan Harbolnas. Hal ini sejatinya sudah jadi tradisi layanan bernuansa hijau tersebut dari tahun ke tahun. Menurut COO Tokopedia, Leontinus Alpha Edison, pihaknya tak ingin mengedukasi hal yang salah ke masyarakat Indonesia. Ia mengatakan pengalaman berbelanja digital yang baik bukan diukur dari potongan harga.
Alasan Tokopedia enggan ikut euforia Harbolnas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan e-commerce berlomba-lomba menggelar diskon untuk merayakan Hari Belanja Nasional (Harbolnas) yang jatuh pada 12 Desember 2017. Tak tanggung-tanggung, potongan harga yang digembar-gemborkan bisa mencapai 95%. Tokopedia bisa dibilang satu-satunya e-commerce besar yang tak ikut kehebohan Harbolnas. Hal ini sejatinya sudah jadi tradisi layanan bernuansa hijau tersebut dari tahun ke tahun. Menurut COO Tokopedia, Leontinus Alpha Edison, pihaknya tak ingin mengedukasi hal yang salah ke masyarakat Indonesia. Ia mengatakan pengalaman berbelanja digital yang baik bukan diukur dari potongan harga.