JAKARTA. Perusahaan pertambangan batubara, PT Alfa Energi Investama menawarkan harga penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) pada level Rp 500, dengan harga nominal pada level Rp 100 per saham. Perusahaan ini direncanakan akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 9 Juni 2017. Berdasarkan informasi yang dirilis KSEI, Alfa Energi akan melepas 300 juta saham perusahaan. Sebelumnya, Alfa Energi sudah melakukan masa penawaran umum pada 31 Mei - 5 Juni 2017. Perusahaan ini, juga berencana menerbitkan sebanyak 350 juta Waran Seri 1. Waran ini nantinya diberikan kepada setiap pemegang saham yang namanya tercatat. Setiap pemegang 6 saham yang namanya tercatat, akan memperoleh 7 Waran Seri 1 dimana setiap pemegang 1 waran seri 1 berhak untuk membeli 1 saham perusahaan.
Alfa Energi patok harga IPO Rp 500 per saham
JAKARTA. Perusahaan pertambangan batubara, PT Alfa Energi Investama menawarkan harga penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) pada level Rp 500, dengan harga nominal pada level Rp 100 per saham. Perusahaan ini direncanakan akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 9 Juni 2017. Berdasarkan informasi yang dirilis KSEI, Alfa Energi akan melepas 300 juta saham perusahaan. Sebelumnya, Alfa Energi sudah melakukan masa penawaran umum pada 31 Mei - 5 Juni 2017. Perusahaan ini, juga berencana menerbitkan sebanyak 350 juta Waran Seri 1. Waran ini nantinya diberikan kepada setiap pemegang saham yang namanya tercatat. Setiap pemegang 6 saham yang namanya tercatat, akan memperoleh 7 Waran Seri 1 dimana setiap pemegang 1 waran seri 1 berhak untuk membeli 1 saham perusahaan.