JAKARTA. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk siap memperluas pasar bisnisnya. Pemilik jaringan minimarket Alfamart ini meluncurkan sistem belanja e-commerce yang diberi nama Alfaonline. Menurut Direktur Teknologi Informasi Sumber Alfaria, Bambang Setiawan, alasan Alfamart terjun ke e-commerce karena melihat pertumbuhan pengguna internet di Indonesia yang begitu cepat, yaitu 30% per tahun. Di tahun depan jumlahnya diprediksi mencapai 65 juta pengguna. Emiten berkode saham AMRT ini mengklaim sebagai jaringan minimarket pertama yang memperkenalkan e-commerce. "Kami mencoba memberikan solusi untuk konsumen yang tidak memiliki waktu ke gerai Alfamart," tutur Bambang pada saat peluncuran Alfaonline di Jakarta, Senin (18/2).
Alfamart membidik pasar online
JAKARTA. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk siap memperluas pasar bisnisnya. Pemilik jaringan minimarket Alfamart ini meluncurkan sistem belanja e-commerce yang diberi nama Alfaonline. Menurut Direktur Teknologi Informasi Sumber Alfaria, Bambang Setiawan, alasan Alfamart terjun ke e-commerce karena melihat pertumbuhan pengguna internet di Indonesia yang begitu cepat, yaitu 30% per tahun. Di tahun depan jumlahnya diprediksi mencapai 65 juta pengguna. Emiten berkode saham AMRT ini mengklaim sebagai jaringan minimarket pertama yang memperkenalkan e-commerce. "Kami mencoba memberikan solusi untuk konsumen yang tidak memiliki waktu ke gerai Alfamart," tutur Bambang pada saat peluncuran Alfaonline di Jakarta, Senin (18/2).