KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah gerai yang menjamur mendorong PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) untuk memperkuat infrastruktur teknologi informasi (TI). Keberadaan infrastruktur itu, antara lain untuk mendukung pelaporan hasil penjualan dan menjamin ketersediaan stok di setiap gerai. Sumber Alfaria memprioritaskan penggunaan data center dengan jaringan serat optik. Andaikata jaringan tersebut tidak memungkinkan diterapkan, mereka akan menggunakan jaringan radio atau pilihan lain berupa jaringan very small aperture terminal (VSAT). Biasanya, Sumber Alfaria menggunakan VSAT di gerai yang tidak terkoneksi dengan internet. Kebanyakan, gerai seperti itu berada di lokasi terpencil. "Kalau tidak ada seluler atau fiber optik, kami pakai VSAT. Jadi semua gerai yang buka sudah terkoneksi datanya," tutur Agus Junaidi, Procurement Technology & Support Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk kepada KONTAN, Rabu (25/7).
Alfamart memperkuat infrastruktur TI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah gerai yang menjamur mendorong PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) untuk memperkuat infrastruktur teknologi informasi (TI). Keberadaan infrastruktur itu, antara lain untuk mendukung pelaporan hasil penjualan dan menjamin ketersediaan stok di setiap gerai. Sumber Alfaria memprioritaskan penggunaan data center dengan jaringan serat optik. Andaikata jaringan tersebut tidak memungkinkan diterapkan, mereka akan menggunakan jaringan radio atau pilihan lain berupa jaringan very small aperture terminal (VSAT). Biasanya, Sumber Alfaria menggunakan VSAT di gerai yang tidak terkoneksi dengan internet. Kebanyakan, gerai seperti itu berada di lokasi terpencil. "Kalau tidak ada seluler atau fiber optik, kami pakai VSAT. Jadi semua gerai yang buka sudah terkoneksi datanya," tutur Agus Junaidi, Procurement Technology & Support Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk kepada KONTAN, Rabu (25/7).