KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten konsumer eceran PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) mengatakan saat ini telah menggunakan dana capex untuk perpanjangan sewa toko, revitalisasi gudang-gudang, dan pembukaan toko baru di sepanjang kuartal II dan III 2021. Namun demikian, Corporate Affairs Director AMRT Solihin enggan menyebutkan besaran serapan capex hingga kini. "Kami menyiapkan capex Rp 2,5 sampai dengan Rp 3 triliun yang berasal dari kas internal. Ini yang digunakan untuk membuka 600-800 toko baru, selain untuk perpanjangan sewa toko dan revitalisasi gudang-gudang," ujarnya kepada Kontan, Rabu (22/9). Ia melanjutkan, dalam target membuka 600 sampai dengan 800 toko baru pihaknya akan berfokus pada area di luar Pulau Jawa. Sebagai contoh, kota yang diincar adalah Indonesia bagian Timur, seperti Flores dan Papua Barat.
Alfaria Trijaya siapkan dana Rp 3 triliun untuk buka 800 gerai di Indonesia Timur
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten konsumer eceran PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) mengatakan saat ini telah menggunakan dana capex untuk perpanjangan sewa toko, revitalisasi gudang-gudang, dan pembukaan toko baru di sepanjang kuartal II dan III 2021. Namun demikian, Corporate Affairs Director AMRT Solihin enggan menyebutkan besaran serapan capex hingga kini. "Kami menyiapkan capex Rp 2,5 sampai dengan Rp 3 triliun yang berasal dari kas internal. Ini yang digunakan untuk membuka 600-800 toko baru, selain untuk perpanjangan sewa toko dan revitalisasi gudang-gudang," ujarnya kepada Kontan, Rabu (22/9). Ia melanjutkan, dalam target membuka 600 sampai dengan 800 toko baru pihaknya akan berfokus pada area di luar Pulau Jawa. Sebagai contoh, kota yang diincar adalah Indonesia bagian Timur, seperti Flores dan Papua Barat.