KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin, yang baru saja menjabat Komisaris PT Angkasa Pura (AP) I, mengundurkan diri dari kepengurusan Partai Golkar. Hal itu dilakukan Ngabalin lantaran Surat Edaran Menteri BUMN No. SE-01/MBU/2004 melarang komisaris BUMN menjadi pengurus partai politik. "Kalau komisaris, itu regulasi ya, dijelaskan bahwa saya harus berhenti dari kepengurusan DPP Golkar. Itu kita harus dalam rangka memberi pembelajaran juga bagi yang lain. Jadi saya memang sejak awal memilih untuk membantu Presiden," kata Ngabalin di Hotel Redtop, Jakarta, Jumat (20/7).
Ali Mochtar Ngabalin mundur dari kepengurusan Golkar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin, yang baru saja menjabat Komisaris PT Angkasa Pura (AP) I, mengundurkan diri dari kepengurusan Partai Golkar. Hal itu dilakukan Ngabalin lantaran Surat Edaran Menteri BUMN No. SE-01/MBU/2004 melarang komisaris BUMN menjadi pengurus partai politik. "Kalau komisaris, itu regulasi ya, dijelaskan bahwa saya harus berhenti dari kepengurusan DPP Golkar. Itu kita harus dalam rangka memberi pembelajaran juga bagi yang lain. Jadi saya memang sejak awal memilih untuk membantu Presiden," kata Ngabalin di Hotel Redtop, Jakarta, Jumat (20/7).