KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pasukan Angkatan Laut dari Jepang, Amerika Serikat, India, dan Australia resmi memulai rangkaian latihan militer gabungan di kawasan Samudra Hindia, Sekretaris Pers Pentagon John Kirby mengumumkan pada Selasa (12/10). Latihan gabungan kali ini merupakan langkah baru untuk menghadapi ketegasan maritim China di kawasan itu. Dilansir dari Kyodo, pasukan Angkatan Laut dari keempat negara yang tergabung dalam aliansi Quad akan melaksanakan latihan militer bertajuk Malabar hingga Kamis (14/10) di Teluk Benggala, yang terletak di Timur Laut Samudra Hindia.
Aliansi Quad resmi memulai latihan militer gabungan di Samudra Hindia
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pasukan Angkatan Laut dari Jepang, Amerika Serikat, India, dan Australia resmi memulai rangkaian latihan militer gabungan di kawasan Samudra Hindia, Sekretaris Pers Pentagon John Kirby mengumumkan pada Selasa (12/10). Latihan gabungan kali ini merupakan langkah baru untuk menghadapi ketegasan maritim China di kawasan itu. Dilansir dari Kyodo, pasukan Angkatan Laut dari keempat negara yang tergabung dalam aliansi Quad akan melaksanakan latihan militer bertajuk Malabar hingga Kamis (14/10) di Teluk Benggala, yang terletak di Timur Laut Samudra Hindia.