KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Perusahaan teknologi raksasa asal China, Alibaba Group, mengumumkan pada Senin (19/8) bahwa mereka akan menginvestasikan dana tambahan senilai US$ 2 miliar kepada Lazada. Langkah ini dilakukan selang dua tahun setelah Alibaba mengakuisisi saham pengendali di situs e-commerce yang berkantor pusat di Singapura tersebut. Mengutip channelnewsasia, dalam keterangan persnya Alibaba juga mengumumkan CEO Maximilian Bittner akan mundur dan digantikan oleh direktur saat ini Lucy Peng. Dengan demikian, total investasi Alibaba di platform belanja online Lazada menjadi US$ 4 miliar. "Hal ini adalah bagian dari upaya perusahaan untuk mempercepat pengembangan e-commerce kawasan ini," kata Alibaba.
Alibaba akan injeksi investasi tambahan ke Lazada senilai US$ 2 miliar
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Perusahaan teknologi raksasa asal China, Alibaba Group, mengumumkan pada Senin (19/8) bahwa mereka akan menginvestasikan dana tambahan senilai US$ 2 miliar kepada Lazada. Langkah ini dilakukan selang dua tahun setelah Alibaba mengakuisisi saham pengendali di situs e-commerce yang berkantor pusat di Singapura tersebut. Mengutip channelnewsasia, dalam keterangan persnya Alibaba juga mengumumkan CEO Maximilian Bittner akan mundur dan digantikan oleh direktur saat ini Lucy Peng. Dengan demikian, total investasi Alibaba di platform belanja online Lazada menjadi US$ 4 miliar. "Hal ini adalah bagian dari upaya perusahaan untuk mempercepat pengembangan e-commerce kawasan ini," kata Alibaba.