Jakarta. Kejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan ada temuan aliran uang mencurigakan di rekening atas nama tersangka dugaan korupsi dana hibah dan bantuan sosial Jawa Timur La Nyalla Mattalitti. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kapuspenkum Kejagung) Mohammad Rum menyebutkan dana mencurigakan yang jumlahnya berkisar ratusan miliar Rupiah baru diketahui selama penyelidikan dan penyidikan perkara. Dia tidak membantah hasil laporan Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) berkontribusi dalam temuan itu. "Kami menemukan adanya dana hibah yang sangat besar sekali masuk ke rekening terpidana dua dulu (Diar Nasution dan Nelson Sembiring) dan ke rekening LNM (La Nyalla)," kata Mohammad Rum di kantornya, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (3/6/2016).
Aliran dana di rekening La Nyalla dicurigai
Jakarta. Kejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan ada temuan aliran uang mencurigakan di rekening atas nama tersangka dugaan korupsi dana hibah dan bantuan sosial Jawa Timur La Nyalla Mattalitti. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kapuspenkum Kejagung) Mohammad Rum menyebutkan dana mencurigakan yang jumlahnya berkisar ratusan miliar Rupiah baru diketahui selama penyelidikan dan penyidikan perkara. Dia tidak membantah hasil laporan Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) berkontribusi dalam temuan itu. "Kami menemukan adanya dana hibah yang sangat besar sekali masuk ke rekening terpidana dua dulu (Diar Nasution dan Nelson Sembiring) dan ke rekening LNM (La Nyalla)," kata Mohammad Rum di kantornya, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (3/6/2016).