KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Allianz Life Indonesia berhasil mencatatkan pendapatan premi secara konsolidasi senilai Rp 3,8 triliun sepanjang kuartal pertama 2020. Chief Financial Officer Allianz Life Indonesia Cui Cui menyatakan nilai itu tumbuh 40% dibandingkan kuartal pertama 2019. “Momentum pertumbuhan 2019 berlanjut pada kuartal pertama 2020. Bisa kita lihat dari Lagi, pertumbuhan kuat pada saluran distribusi. Keagenan tumbuh 26% yoy dan bancassurance tumbuh 55% yoy dibanding kuartal yang sama 2019,” ujar Cui Cui dalam keterangan tertulis pada Selasa (23/6). Sedangkan pada sisi klaim, hingga Maret 2020 Allianz Life telah membayarkan klaim dan manfaat senilai Rp 2,1 triliun. Adapun total pembayaran klaim terkait Covid-19 mencapai Rp 9 miliar hingga saat ini.
Allianz bukukan pendapatan premi senilai Rp 3,8 triliun selama kuartal 1
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Allianz Life Indonesia berhasil mencatatkan pendapatan premi secara konsolidasi senilai Rp 3,8 triliun sepanjang kuartal pertama 2020. Chief Financial Officer Allianz Life Indonesia Cui Cui menyatakan nilai itu tumbuh 40% dibandingkan kuartal pertama 2019. “Momentum pertumbuhan 2019 berlanjut pada kuartal pertama 2020. Bisa kita lihat dari Lagi, pertumbuhan kuat pada saluran distribusi. Keagenan tumbuh 26% yoy dan bancassurance tumbuh 55% yoy dibanding kuartal yang sama 2019,” ujar Cui Cui dalam keterangan tertulis pada Selasa (23/6). Sedangkan pada sisi klaim, hingga Maret 2020 Allianz Life telah membayarkan klaim dan manfaat senilai Rp 2,1 triliun. Adapun total pembayaran klaim terkait Covid-19 mencapai Rp 9 miliar hingga saat ini.