KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Allianz Indonesia meluncurkan produk asuransi jiwa kumpulan mikro bernama Proteksi Mikro Santunan Duka. Produk ini ditujukan kepada badan hukum, badan usaha, maupun organisasi resmi yang telah memenuhi ketentuan hukum yang berlaku, dan mendaftarkan anggotanya sebagai peserta. Adapun premi produk ini mulai dari Rp 1.500 hingga Rp 15.000 per bulan. Sedangkan pilihan uang pertanggungan sebesar Rp 2 juta hingga Rp20 juta. “Mengasuransikan lebih banyak orang dan masyarakat Indonesia, selalu menjadi fokus utama Allianz Indonesia. Kami meyakini bahwa proteksi asuransi harus bisa diakses oleh semua orang, tidak hanya eksklusif untuk kelas tertentu saja. Dengan Proteksi Mikro Santunan Duka, kini masyarakat memiliki pilihan yang lebih fleksibel untuk menentukan manfaat asuransi sesuai dengan kemampuan, dan kebutuhan mereka di masa depan,” kata Karin Zulkarnaen, Chief Marketing Officer Allianz Life Indonesia dalam keterangan tertulis pada Kamis (1/10).
Allianz Indonesia luncurkan asuransi jiwa kumpulan mikro Santunan Duka
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Allianz Indonesia meluncurkan produk asuransi jiwa kumpulan mikro bernama Proteksi Mikro Santunan Duka. Produk ini ditujukan kepada badan hukum, badan usaha, maupun organisasi resmi yang telah memenuhi ketentuan hukum yang berlaku, dan mendaftarkan anggotanya sebagai peserta. Adapun premi produk ini mulai dari Rp 1.500 hingga Rp 15.000 per bulan. Sedangkan pilihan uang pertanggungan sebesar Rp 2 juta hingga Rp20 juta. “Mengasuransikan lebih banyak orang dan masyarakat Indonesia, selalu menjadi fokus utama Allianz Indonesia. Kami meyakini bahwa proteksi asuransi harus bisa diakses oleh semua orang, tidak hanya eksklusif untuk kelas tertentu saja. Dengan Proteksi Mikro Santunan Duka, kini masyarakat memiliki pilihan yang lebih fleksibel untuk menentukan manfaat asuransi sesuai dengan kemampuan, dan kebutuhan mereka di masa depan,” kata Karin Zulkarnaen, Chief Marketing Officer Allianz Life Indonesia dalam keterangan tertulis pada Kamis (1/10).