KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) menyampaikan bahwa penguatan kanal digital menjadi solusi bagi penguatan penetrasi asuransi di Indonesia. Ditambah Allianz Life melihat bahwa digitalisasi di masa kini memiliki peranan penting dalam menjangkau banyak orang. “Langkah penguatan kanal digital dapat menjadi alternatif solusi, mengingat penetrasi penjualan asuransi di kanal digital saat ini masih belum masif, sehingga peluang untuk dikembangkan lebih lanjut masih sangat tinggi,” kata Head of Growth Segment Allianz Life Indonesia, Marco Japutra kepada Kontan.co.id, Kamis (28/11).
Baca Juga: Pendapatan Premi Unitlink Allianz Indonesia Meningkat 6% hingga Kuartal III-2024 Selain itu, Marco menuturkan kanal digital juga dapat menjadi pilihan nasabah, khususnya untuk segmen nasabah yang mencari proteksi bersifat sederhana dan terjangkau. Ia menyebutkan bahwa sepanjang 2024, Allianz Life mencatat penjualan asuransi di kanal digital tumbuh positif. Untuk itu, Marco optimistis pada perkembangan penjualan asuransi di kanal digital dan memperkirakan pertumbuhannya akan mencapai 22% secara year on year (YoY) hingga akhir tahun 2024. Lebih lanjut, Marco menyebutkan sejumlah strategi yang dilakukan Allianz Life agar pemasaran digital ini semakin masif ke depannya, di antaranya yakni dengan senantiasa melakukan peningkatan kualitas teknologi dan melakukan kolaborasi dengan berbagai institusi, antara lain bank dan perusahaan teknologi, untuk menjangkau nasabah secara lebih luas.