JAKARTA. Pemerintah pada tahun 2015 nanti berencana akan menggelontorkan anggaran Rp 17 triliun untuk pembangunan infrastruktur. Anggaran infrastruktur tersebut saat ini sudah teralokasi di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Danis H. Sumadilaga, Staf Ahli Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Bidang Keterpaduan Pembangunan mengatakan bahwa besaran dana infrastruktur tersebut belum termasuk dana alokasi khusus. Tahun 2015 nanti, wilayah Sumatera akan mendapatkan dana alokasi khusus sebesar Rp 3,5 triliun. "Jadi secara total, untuk wilayah Sumatera nanti ada Rp 2,5 triliun," kata Danis akhir pekan lalu. Danis mengatakan, rencananya dana sebesar Rp 17 triliun dan Rp 3,5 triliun tersebut akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur di beberapa provinsi di wilayah Sumatera. Salah satunya, Provinsi Bangka Belitung.
Alokasi dana infrastruktur Sumatera 2015 Rp 17 T
JAKARTA. Pemerintah pada tahun 2015 nanti berencana akan menggelontorkan anggaran Rp 17 triliun untuk pembangunan infrastruktur. Anggaran infrastruktur tersebut saat ini sudah teralokasi di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Danis H. Sumadilaga, Staf Ahli Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Bidang Keterpaduan Pembangunan mengatakan bahwa besaran dana infrastruktur tersebut belum termasuk dana alokasi khusus. Tahun 2015 nanti, wilayah Sumatera akan mendapatkan dana alokasi khusus sebesar Rp 3,5 triliun. "Jadi secara total, untuk wilayah Sumatera nanti ada Rp 2,5 triliun," kata Danis akhir pekan lalu. Danis mengatakan, rencananya dana sebesar Rp 17 triliun dan Rp 3,5 triliun tersebut akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur di beberapa provinsi di wilayah Sumatera. Salah satunya, Provinsi Bangka Belitung.