KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 4 triliun untuk tahun ini. Jumlah tersebut lebih rendah dari alokasi capex tahun lalu yang mencapai Rp 6,4 triliun. Direktur Utama Bukit Asam Arviyan Arifin mengatakan, dana tersebut akan diambil dari internal kas perusahaan. “Kami belum memiliki rencana melakukan rising fund dari pihak eksternal,” terang dia saat Public Expose PTBA di bilangan Kuningan, Rabu (4/3). Lebih rinci, Direktur Keuangan Bukit Asam Mega Satria menjelaskan, capex ini bakal digunakan oleh emiten pelat merah tersebut untuk keperluan beberapa proyek. Sebanyak Rp 800 miliar akan dialokasikan untuk pengerjaan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Mulut Tambang Sumsel 8.
Alokasikan capex Rp 4 triliun, ini rencana bisnis Bukit Asam (PTBA) di 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 4 triliun untuk tahun ini. Jumlah tersebut lebih rendah dari alokasi capex tahun lalu yang mencapai Rp 6,4 triliun. Direktur Utama Bukit Asam Arviyan Arifin mengatakan, dana tersebut akan diambil dari internal kas perusahaan. “Kami belum memiliki rencana melakukan rising fund dari pihak eksternal,” terang dia saat Public Expose PTBA di bilangan Kuningan, Rabu (4/3). Lebih rinci, Direktur Keuangan Bukit Asam Mega Satria menjelaskan, capex ini bakal digunakan oleh emiten pelat merah tersebut untuk keperluan beberapa proyek. Sebanyak Rp 800 miliar akan dialokasikan untuk pengerjaan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Mulut Tambang Sumsel 8.