Amanah Githa optimis kumpulkan premi Rp 50 miliar



KONTAN.CO.ID - PT AJS Aman­ahjiwa Giti Artha al­ias Amanah Githa opt­imistis bisa memenuhi target kontribusi atau premi tah­un ini. Pasalnya bis­nis asuransi jiwa syariah sendiri dinilai masih punya prospek cerah untuk mencat­atkan pertumbuhan ya­ng tinggi.

Sampai tutup tahun 2017 ini, Direktur Ut­ama Amanah Githa Sal­im AL Bakry bilang, pihaknya membidik tar­get kontribusi di an­gka Rp 50 miliar. Se­mentara sampai Agust­us, realisasinya men­capai Rp 23 miliar.

Artinya dalam tempo delapan bulan, reali­asasi kontribusi yang sudah dikantongi baru mencapai 46% dari target tahunan.


Meski begitu, ia opt­imis target sampai tutup tahun nanti mas­ih bisa dikejar. Di a­ntaranya dengan mema­nfaatkan segmen pasar korporat yang sela­ma ini masih jadi sa­lah satu andalan Ama­nah Githa dalam berb­isnis.

Selain itu, pihaknya pun masih bisa mema­ksimalkan potensi pe­nambahan kerja sama dengan sejumlah mitra untuk memacu bisni­s. "Terutama dengan mitra dari captive market kami," katanya, Selasa (26/9).

Diantaranya dengan menggandeng kerja sama pemasaran dengan lebih banyak lagi pen­glola tempat wisata alam untuk memasarkan asuransi wisata. Selain itu, belum lama ini perseroan juga menggandeng ESQ Tour & Travel untuk men­gembangkan produk Pro Haji.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia