KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Amartha Mikro Fintek (Amartha), sebagai fintech peer-to-peer (p2p) lending yang fokus pada pembiayaan modal kerja dan pemberdayaan perempuan pengusaha mikro di desa, menerapkan strategi yang mengkombinasikan kegiatan online-offline untuk menjaga produktivitas mitra Amartha di masa pandemi Covid-19. “Kami melihat, teknologi dapat menjadi solusi bagi mitra untuk tetap produktif dalam menjalankan usaha, terlebih di saat pandemi. Namun, dukungan dari Business Partner Amartha (tim lapangan) secara langsung di desa juga tetap diperlukan, mengingat tidak seluruh kegiatan dapat difasilitasi dengan digitalisasi,” ujar CEO dan Founder Amartha Andi Taufan Garuda Putra dalam konferensi “Bridging the Gap to Protect and Create Jobs 2021” seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis (2/9). Secara online, Amartha menyediakan berbagai inovasi produk salah satunya melalui aplikasi A+ (Amartha Plus) yang memfasilitasi berbagai layanan seperti WarungLoan. Sedangkan secara offline, tim lapangan melakukan pendampingan dan pelatihan secara rutin seperti pelatihan alternatif usaha dan pelatihan literasi keuangan.
Amartha lakukan strategi kombinasi online-offline jalankan bisnisnya di masa pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Amartha Mikro Fintek (Amartha), sebagai fintech peer-to-peer (p2p) lending yang fokus pada pembiayaan modal kerja dan pemberdayaan perempuan pengusaha mikro di desa, menerapkan strategi yang mengkombinasikan kegiatan online-offline untuk menjaga produktivitas mitra Amartha di masa pandemi Covid-19. “Kami melihat, teknologi dapat menjadi solusi bagi mitra untuk tetap produktif dalam menjalankan usaha, terlebih di saat pandemi. Namun, dukungan dari Business Partner Amartha (tim lapangan) secara langsung di desa juga tetap diperlukan, mengingat tidak seluruh kegiatan dapat difasilitasi dengan digitalisasi,” ujar CEO dan Founder Amartha Andi Taufan Garuda Putra dalam konferensi “Bridging the Gap to Protect and Create Jobs 2021” seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis (2/9). Secara online, Amartha menyediakan berbagai inovasi produk salah satunya melalui aplikasi A+ (Amartha Plus) yang memfasilitasi berbagai layanan seperti WarungLoan. Sedangkan secara offline, tim lapangan melakukan pendampingan dan pelatihan secara rutin seperti pelatihan alternatif usaha dan pelatihan literasi keuangan.