Amartha Sebut Sudah Sediakan Asuransi Kredit Dalam Beberapa Tahun Terakhir



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Fintech peer to peer (P2P) lending PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) telah menyediakan asuransi kredit sebagai upaya mitigasi risiko dalam beberapa tahun terakhir.

Founder dan CEO Amartha Andi Taufan Garuda Putra mengatakan, perusahaan telah bermitra dengan sejumlah perusahaan asuransi untuk penyediaan asuransi kredit tersebut.

“Sudah berjalan sejak beberapa tahun lalu dan hingga kini masih berlangsung,” ujar Andi saat ditemui di Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).


Baca Juga: Lender Institusi Dominasi Pendanaan Amartha, Porsinya Tembus 90%

Selain asuransi kredit, Amartha juga bekerja sama dengan mitra asuransi dalam menyediakan asuransi jiwa kredit.

Menurut Andi, mekanisme asuransi tersebut sudah terintegrasi dalam kerja sama dengan perbankan sebagai lender.

“Setiap pendanaan yang bersumber dari bank sudah satu paket dengan asuransi kredit. Jadi, asuransi itu otomatis diambil oleh borrower atau peminjam,” jelasnya.

Dari sisi kinerja, sepanjang 2025 Amartha telah menyalurkan pembiayaan produktif berupa modal kerja sebesar Rp 13,2 triliun kepada pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang tersebar di sekitar 50.000 desa di seluruh Indonesia. Secara tahunan, penyaluran pembiayaan tersebut tumbuh dobel digit.

Baca Juga: Fintech Lending 2026: Proyeksi Tumbuh Dobel Digit, Peluang Besar?

“Pertumbuhan Amartha tahun lalu mencapai dobel digit secara year on year (YoY), atau lebih dari 20%, dengan rasio non performing financing (NPF) yang terjaga di kisaran 4%,” ungkap Andi.

Sementara itu, sejak berdiri pada 2010 hingga akhir 2025, total pembiayaan yang telah disalurkan Amartha mencapai Rp 37 triliun kepada sekitar 3,7 juta pelaku UMKM di wilayah pedesaan. Adapun sekitar 60% portofolio pembiayaan Amartha disalurkan di luar Pulau Jawa.

Selanjutnya: Kenyamanan Rumah Sirna? Cek Ulang Feng Shui Kamar Mandi Anda

Menarik Dibaca: Kenyamanan Rumah Sirna? Cek Ulang Feng Shui Kamar Mandi Anda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News