JAKARTA. Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional Amien Rais mengatakan, pihaknya mendapat berbagai usulan tentang penamaan pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2014-2019. Ada yang mengusulkan "Prahara", "Prabowo Berjasa", "Praja", dan "Prabowo-Hatta". "Sementara temen dari DPW Jawa Barat bilang ke saya, Prabowo-Hatta enggak usah disingkat karena mengingatkan pada Soekarno-Hatta," kata Amien di Kantor DPP PAN, Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (14/5). Mantan Ketua Umum PAN itu mengatakan, keputusan koalisi partainya dengan Partai Gerindra didasarkan pada platform politik yang sama. Dia yakin bahwa duet Prabowo-Hatta akan menjadi duet yang ideal untuk memimpin bangsa.
Amien Rais: Prabowo-Hatta seperti Soekarno-Hatta
JAKARTA. Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional Amien Rais mengatakan, pihaknya mendapat berbagai usulan tentang penamaan pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2014-2019. Ada yang mengusulkan "Prahara", "Prabowo Berjasa", "Praja", dan "Prabowo-Hatta". "Sementara temen dari DPW Jawa Barat bilang ke saya, Prabowo-Hatta enggak usah disingkat karena mengingatkan pada Soekarno-Hatta," kata Amien di Kantor DPP PAN, Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (14/5). Mantan Ketua Umum PAN itu mengatakan, keputusan koalisi partainya dengan Partai Gerindra didasarkan pada platform politik yang sama. Dia yakin bahwa duet Prabowo-Hatta akan menjadi duet yang ideal untuk memimpin bangsa.