Anak usaha Dian Swastatika Sentosa (DSSA) mengakuisisi tambang emas



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Golden Investments (Australia) II Pte Ltd membentuk perusahaan patungan atau joint venture dengan Raven Gold Nominee Pty Ltd untuk mengakuisisi tambang emas. Kedua perusahaan ini mendirikan Mining Gold Group Ply Ltd (Topco) untuk mengakuisisi tambang Ravenswood milik Carpentaria Gold Pty Ltd (Carpentaria Gold) dan induknya Resolute Mining Limited.

Melalui Mining Gold Investment Pty Ltd (Bidco), Topco akan mengakuisisi dan mengoperasikan tambang emas Ravenswood. Golden Investments merupakan usaha di bidang investasi yang dimiliki oleh Golden Energy and Resources Limited, anak usaha PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA).

Dalam keterbukaan infromasi di Bursa Efek Indonesia, Rabu (15/1), DSSA menyebut, Golden Energy and Resources berkomitmen memberikan modal kepada Topco hingga A$ 70 juta. Golden Investments akan mengucurkan A$ 7 juta sebelum penyelesaian akuisisi tambang Ravenswood dan menyuntikkan dana hingga A$ 33 juta pada saat penyelesaian Ravenswood.  


Baca Juga: Anak usaha Dian Swastatika (DSSA) mendirikan entitas investasi

Dana tersebut akan dimanfaatkan untuk completion payment A$ 50 juta, pendanaan pengembangan tambang emas Ravenswood, serta kebutuhan modal kerja. Selain completion payment, Bidco diwajibkan utuk membayar vendor financing promissory notes senilai A$ 50 juta, certain contingent instruments hingga A$ 200 juta.

Adapun pendanaan akan berasal dari dana yang disuntikkan dari kedua pihak yang terlibat joint venture, hasil operasi tambang emas Ravenswood, dan cadangan uang tunai.

Sekadar informasi, tambang emas Ravenswood per 31 Desember 2019 menghasilkan sekitar 54.000 ons emas. Total sumber daya emas yang dimiliki hingga 5,92 juta ton dan cadangan emas 2,74 juta ons per Juni 2019. Jika berjalan sesuai rencana, proses akuisisi ini ditargetkan akan selesai pada 31 Maret 2020.

Baca Juga: Kurang likuid, saham Dian Swastatika (DSSA) direkomendasikan wait and see

Raven Gold Nominee merupakan perusahaan yang sudah melakukan investasi di proyek-proyek maupun perusahaan penambangan global. Saat ini Raven Gold Nominee memiliki dan mengoperasikan delapan penambangan dan proyek global.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati