JAKARTA. Kinerja produsen kain ban PT Indo Kordsa Tbk berhasil menghijau pada paruh pertama tahun 2014 dengan torehan laba bersih tahun berjalan US$ 9,19 juta dan laba komprehensif US$ 10,87 juta. Padahal pada periode yang sama tahun sebelumnya, hanya mencatat laba US$ 68.994, dan rugi komprehensif US$ 720.000. Mengacu laporan keuangan perusahaan yang listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode BRAM ini, sumbangan kinerja positif perseroan berasal dari sumbangan anak usahanya di Thailand. Anak usaha ini bernama Thai Indo Kordsa yang mencatat laba US$ 1,07 juta di paruh pertama tahun 2014. Pencapaian kinerja ini setelah periode yang sama 2013, Thai Indo Kordsa merugi US$ 656.271. Kerugian akibat dampak banjir besar yang melanda Thailand 2011. "Kinerja positif dipengaruhi performance perusahaan dan anak perusahaan yang telah membaik,” kata Deassy Aryanti, Sekretaris Perusahaan Indo Kordsa kepada KONTAN, Kamis (21/8)
Anak usaha dongkrak kinerja Indo Kordsa
JAKARTA. Kinerja produsen kain ban PT Indo Kordsa Tbk berhasil menghijau pada paruh pertama tahun 2014 dengan torehan laba bersih tahun berjalan US$ 9,19 juta dan laba komprehensif US$ 10,87 juta. Padahal pada periode yang sama tahun sebelumnya, hanya mencatat laba US$ 68.994, dan rugi komprehensif US$ 720.000. Mengacu laporan keuangan perusahaan yang listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode BRAM ini, sumbangan kinerja positif perseroan berasal dari sumbangan anak usahanya di Thailand. Anak usaha ini bernama Thai Indo Kordsa yang mencatat laba US$ 1,07 juta di paruh pertama tahun 2014. Pencapaian kinerja ini setelah periode yang sama 2013, Thai Indo Kordsa merugi US$ 656.271. Kerugian akibat dampak banjir besar yang melanda Thailand 2011. "Kinerja positif dipengaruhi performance perusahaan dan anak perusahaan yang telah membaik,” kata Deassy Aryanti, Sekretaris Perusahaan Indo Kordsa kepada KONTAN, Kamis (21/8)