KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Margautama Nusantara (MUN) melalui anak usahanya PT BMN akan segera memulai pembangunan jalan tol layang A.P. Pettarani (Seksi III). Perusahaan telah meneken kontrak kerjasama desain dan kontruksi dengan PT Wika Beton. Penekenan kontrak kerjasama itu dilaksanakan pada Senin (2/4) yang dihadiri jajaran direksi MUN dan BMN sebagai pemilik proyek, Nippon Koei, Co., Ltd sebagai konsultan pengawas proyek, dan jajaran Direksi Wika Beton. Anwar Toha, Direktur Utama PT BMN mengatakan, pembangunan jalan tol layang itu merupakan bentuk konstribusi perusahaan untuk membangun konektivitas di Timur Indonesia. "Kami menggandeng berbagai pihak baik asing maupun nasional yang dinilai telah memiliki pengalaman di bidang kontruksi pembangunan jalan," katanya dalam keterangan resmi, Senin (2/4).
Anak usaha META gandeng Wika Beton bangun tol layang Pettarani
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Margautama Nusantara (MUN) melalui anak usahanya PT BMN akan segera memulai pembangunan jalan tol layang A.P. Pettarani (Seksi III). Perusahaan telah meneken kontrak kerjasama desain dan kontruksi dengan PT Wika Beton. Penekenan kontrak kerjasama itu dilaksanakan pada Senin (2/4) yang dihadiri jajaran direksi MUN dan BMN sebagai pemilik proyek, Nippon Koei, Co., Ltd sebagai konsultan pengawas proyek, dan jajaran Direksi Wika Beton. Anwar Toha, Direktur Utama PT BMN mengatakan, pembangunan jalan tol layang itu merupakan bentuk konstribusi perusahaan untuk membangun konektivitas di Timur Indonesia. "Kami menggandeng berbagai pihak baik asing maupun nasional yang dinilai telah memiliki pengalaman di bidang kontruksi pembangunan jalan," katanya dalam keterangan resmi, Senin (2/4).