KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak usaha PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA), PT Panca Amara Utama berencana menerbitkan surat utang atau pinjaman bank sebanyak-banyaknya US$ 650 juta. Dengan asumsi kurs Rp 14.700 per dolar Amerika Serikat (AS), jumlah tersebut setara Rp 9,56 triliun. Berdasarkan keterbukaan informasi, Senin (19/10), surat utang atau kredit bank ini rencananya memiliki jangka waktu maksimal tujuh tahun, yakni tahun 2027 dengan bunga tetap setinggi-tingginya 8% per tahun. Pinjaman ini akan dijamin dengan aset Panca Amara Utama, aset ESSA, serta jaminan perusahaan ESSA. Panca Amara Utama akan menggunakan dana hasil penerbitan surat utang ini untuk pembiayaan kembali (refinancing) seluruh utangnya kepada International Finance Corporation. Nilai outstanding utang pokok Panca Amara Utama per 30 September 2020 adalah sebesar US$ 436,68 juta. Panca Amara akan menggunakan sisa dana untuk modal kerja ESSA dan Panca Amara Utama.
Anak usaha Surya Esa Perkasa (ESSA) akan menerbitkan surat utang US$ 650 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak usaha PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA), PT Panca Amara Utama berencana menerbitkan surat utang atau pinjaman bank sebanyak-banyaknya US$ 650 juta. Dengan asumsi kurs Rp 14.700 per dolar Amerika Serikat (AS), jumlah tersebut setara Rp 9,56 triliun. Berdasarkan keterbukaan informasi, Senin (19/10), surat utang atau kredit bank ini rencananya memiliki jangka waktu maksimal tujuh tahun, yakni tahun 2027 dengan bunga tetap setinggi-tingginya 8% per tahun. Pinjaman ini akan dijamin dengan aset Panca Amara Utama, aset ESSA, serta jaminan perusahaan ESSA. Panca Amara Utama akan menggunakan dana hasil penerbitan surat utang ini untuk pembiayaan kembali (refinancing) seluruh utangnya kepada International Finance Corporation. Nilai outstanding utang pokok Panca Amara Utama per 30 September 2020 adalah sebesar US$ 436,68 juta. Panca Amara akan menggunakan sisa dana untuk modal kerja ESSA dan Panca Amara Utama.